Kucing Persia dan Angora
Kucing Persia dan Angora

Cara Merawat Kucing Persia dan Angora

Posted on

KICUIT.com – Kegiatan refreshing tidak melulu identik dengan keluar rumah. Dengan kegiatan positif, kamu bisa membuang rasa jenuh selepas beraktivitas sehari penuh, misalnya dengan merawat kucing. Memelihara kucing dipercaya dapat mengurangi risiko penyakit jantung. Ya, tentu saja. Binatang lucu ini dipercaya dapat mengurangi stres yang dialami pemilliknya. Lihat saja, banyak penghobi kucing memilih persia dan angora lantaran bulunya yang cantik dan kemudahan merawatnya.

Tapi tahukah kamu bahwa memelihara kucing membutuhkan kesabaran dan wawasan yang luas? Di sini kamu bisa mengulik informasi yag kamu butuhkan terkait merawat kucing angora dan persia.

Daftar Isi

Cara Merawat Kucing Persia dan Angora

Secara fisik kucing angora dan persia tampak sangat mirip. Perbedaannya yang mencolok terdapat pada moncongnya. Namun perlakuan perawatan pada kedua jenis kucing ini tidaklah berbeda. Tentunya keduanya butuh perhatian khusus dari pemiliknya bukan? Berikut cara merawat kucing persia dan angora.


1). Bermain bersama kucing

Berikan mainan di dalam kandang, seperti bola atau boneka. Sama halnya dengan manusia yang membutuhkan hiburan, bermain membuat kucing terhindar dari stress. Bila memungkinkan, kamu bisa mengajaknya bermain bersama. Misalnya, dengan menggerakkan bulu ayam di ujung tongkat.

2). Jadwal makan dan minum

Menjaga kesehatan kucing dapat dilakukan dengan mengatur jadwal makannya. Misalnya pada kucing dewasa kamu cukup memberinya makan pagi dan sore pada jam yang sama. Di luar jadwal tersebut, kamu dapat memberikan vitamin tambahan yang bisa didapat di pet shop.

Pilih makanan sesuai dengan umur kucing. Untuk kucing yang sudah disapih ada baiknya memberikan makanan kaleng agar gigi dan pencernaan dapat dengan mudah mencernanya. Pastikan minuman selalu tersedia di dalam kandang, agar kucing dapat minum sewaktuwaktu dan terhindar dari dehidrasi.

3). Sediakan bak pasir tempat kotoran

Tempatkan bak pasir di dalam kandang. Bak pasir tersebut berfungsi untuk tempat menampung kotoran kucing. Agar kandang tidak bau, sering-seringlah membersihkan bak pasir dari kotoran kucing. Bila dirasa perlu kamu juga bisa menyemprotkan disinfektan di bak pasir untuk menghilangkan bau kurang sedap.

4). Jadwal mandi buat si kucing

Jagalah kebesihan kucing secara berkala dari bakteri dan parasit. Cukup mandikan kucing setidaknya 2 minggu sekali antara jam 09.00 – 15.00. Hindari memandikan kucing di saat cuaca dingin, hujan dan pagi hari. Untuk hasil maksimal ajak kucing ke salon untuk grooming setiap sebulan sekali.

5). Jadwal obat cacing

Agar pencernaan kucing terbebas dari cacing, berikan obat cacing secara terjadwal, khususnya pada kucing yang sering beaktivitas di luar rumah. Sebagai langkah aman, konsultasikan dengan dokter langgananmu untuk menentukan jadwal dan obat cacing yang harus dipilih.


Makanan Kucing Persia & Angora

Atur jadwal makan kucing dengan takaran sekali wajar. Biasakan untuk menakar makanan langsung habis, agar tidak menyisakan makanan di dalam kandang. Waktu yang ideal untuk memberi makan sebaiknya pagi dan sore. Pada kucing hamil dan menyusui lebihkan porsi makanannya. Pastikan minum selalu tersedia di dalam kandang.

Untuk mengganti makanan, sebaiknya dilakukan secara bertahap sebagai berikut:

  1. 1-2 hari campuran makanan 30% makanan baru, 70% makanan lama 2. 3-5 hari campuran makanan 50% makanan baru, 50% makanan lama
  2. 6-7 hari campuran makanan 70% makanan baru, 30% makanan lama
  3. 7 hari ke atas, berikan 100% makanan baru

Bila setelah melalui keempat tahapan tersebut kucing tidak mengalami gangguan pada pencernaan, artinya makanan baru buat si kucing bisa dilanjutkan lagi.

Agar kucing selalu tejaga kesehatannya, kamu juga perlu memerhatikan cara menyimpan makanannya sebagai berikut:

  1. Pastikan tempat menyimpan makanan selalu dalam keadaan kering. Tempat makanan yang lembab dapat menimbulkan risiko perkembangbiakan parasit dan bakteri.
  2. Agar kualitas makanan selalu dalam keadaan baik, usahakan tempat menyimpan makanan selalu tertutup dan bersih.
  3. Simpan makanan kucing dalam kulkas khusus untuk mencegah pertumbuhan mikroorganisme sehingga nutrisi dalam makanan tetap terjaga.
  4. Jauhkan makanan dari paparan sinar matahari secara langsung agar kualitas makanan tidak rusak.

Kandang Kucing Persia & Angora

Untuk menjaga kebersihan bulunya dari air dan debu, sebaiknya kucing persia dan angora ditempatkan di tempat tinggal yang layak. Dengan kandang yang nyaman kucing dapat berakivitas seharian di dalam kandang, tanpa perlu khawatir bulunya kusut karena kotor. Berikut tips untuk memilih kandang buat kamu:

BACA JUGA :  Cara Membuat Kucing Tidak Buang Air Sembarangan

1). Lokasi penempatan kandang

Tempatkan kandang di lokasi yang kering dan tidak langsung terpapar sinar matahari. Pastikan kelembaban suhu di ruangan terjaga dengan baik. Apabila kandang kucing di tempatkan di luar ruangan, sesekali kamu dapat mengajaknya bermain di dalam rumah agar kehangatannya tetap terjaga.

2). Sesuaikan ukuran kandang dengan kucing

Sesuaikan ukuran kandang dengan berat badan kucing. Hitung berat, panjang dan jumlah kucing yang akan menempati kandang. Misalnya, kucing dengan berat 3 kg. Luas minimal kandang yang dibutuhkan kurang lebih 65 cm, panjang 90 cm dan tinggi 65 cm.

Nah, bila kucing yang akan dipelihara lebih dari satu pastikan ukurannya lebih luas lagi agar kucing kesayanganmu tetap leluasa bermain di kandang.

3). Alas kandang yang nyaman

Kucing yang banyak beraktivitas di kandang membutuhkan alas kandang yang nyaman. Memilih alas kandang dengan celah sempit dapat menghindarkan kucing dari kemungkinan terjepit saat berjalan. Bila memungkinkan, pilihlah kandang antikarat yang lebih awet bila harus dibersihkan setiap hari. Kamu bisa mendapatkan kandang yang sesuai di pet shop langgananmu.


Harga Kucing Persia & Angora

Banyak orang memelihara kucing sebagai penyaluran hobi dan media refreshing. Harganya pun sangat bervariasi, sesuai dengan kualitas yang dimiliki kucing tersebut.

Meskipun harga kucing tidak dapat ditentukan dengan pasti, tapi penjual dan pembeli kucing dapat menaksir harga dengan pertimbangan hal berikut: kesehatan, ras, sertifikat, vaksin, dan umur.

Berikut harga kucing persia dan angora terbaru :

Kucing Persia

  1. Umur 3 bulan (belum divaksin) Rp 5.000.000 – Rp 6.000.000
  2. Umur 3 bulan (sudah divaksin) Rp 7.000.000 – Rp 8.000.000
  3. Umur 6 bulan (belum divaksin) Rp 10.000.000 – Rp 11.000.000
  4. Umur 6 bulan (sudah divaksin) Rp 13.000.000 – Rp 16.000.000

Kucing Persia Medium

  1. Umur 3 bulan (belum divaksin) Rp 2.000.000 – Rp 3.000.000
  2. Umur 3 bulan (sudah divaksin) Rp 4.000.000 – Rp 5.000.000
  3. Umur 6 bulan (belum divaksin) Rp 6.000.000 – Rp 7.000.000
  4. Umur 6 bulan (sudah divaksin) Rp 8.000.000 – Rp 9.000.000

Kucing Persia Himalaya

  1. Umur 3 bulan (belum divaksin) Rp 3.000.000 – Rp 4.000.000
  2. Umur 3 bulan (sudah divaksin) Rp 5.000.000 – Rp 6.000.000
  3. Umur 6 bulan (belum divaksin) Rp 7.000.000 – Rp 8.000.000
  4. Umur 6 bulan (sudah divaksin) Rp 9.000.000 – Rp 10.000.000

Kucing Persia Peaknose

  1. Umur 3 bulan (belum divaksin) Rp 6.000.000 – Rp 7.000.000
  2. Umur 3 bulan (sudah divaksin) Rp 8.000.000 – Rp 9.000.000
  3. Umur 6 bulan (belum divaksin) Rp 10.000.000 – Rp 11.000.000
  4. Umur 6 bulan (sudah divaksin) Rp 12.000.000 – Rp 13.000.000

Kucing Persia Flatnose

  1. Umur 3 bulan (belum divaksin) Rp 5.000.000 – Rp 6.000.000
  2. Umur 3 bulan (sudah divaksin) Rp 7.000.000 – Rp 8.000.000
  3. Umur 6 bulan (belum divaksin) Rp 9.000.000 – Rp 10.000.000
  4. Umur 6 bulan (sudah divaksin) Rp 11.000.000 – Rp 12.000.000

Kucing angora

  1. Umur 3 bulan (belum divaksin) Rp 4.000.000 – Rp 5.000.000
  2. Umur 3 bulan (sudah divaksin) Rp 6.000.000 – Rp 7.000.000
  3. Umur 6 bulan (belum divaksin) Rp 9.000.000 – Rp 10.000.000
  4. Umur 6 bulan (sudah divaksin) Rp 12.000.000 – Rp 15.000.000

*) Harga dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan daerah masing-masing


Artikel ini dapat memantabkan langkahmu untuk memilih angora dan persia sebagai teman penangkal stres.

Semoga berhasil!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *