Panduan Mudah Beternak Lovebird
Beternak Lovebird

Panduan Mudah Beternak Lovebird untuk Pemula

Posted on

KICUIT.com – Beternak lovebird memang cukup sulit dilakukan bagi para pemula. Kesulitan tersebut biasanya terletak pada pemilihan indukan jantan dan betina yang sngat sulit dibedakan. Para pemula biasanya sering tertipu dalam tahap ini. Tak sedikit dari mereka yang mengalami kegagalan dalam memulai usaha lovebird ini. Oleh karena itu, disini kami akan menyajikan untukn anda panduan dalam beternak lovebird agar bisa mendapatka hasil yang memuaskan. Untuk lebih jelasnya, silahkan simak Panduan Mudah Beternak Lovebird selengkapnya dibawah ini.

[bacajuga title=”Baca Juga :”]

[/bacajuga]

Daftar Isi

Panduan Mudah Beternak Lovebird untuk Pemula

Persiapan Kandang Perjodohan dan Gelodok

Langkah awal untuk memulai beternak lovebird adalah mempersiapkan kandang perjodohan dan gelodok (kandang kayu). Ukuran paling ideal untuk gelodok atau kandang kayu adalah 20cm x 20cm x 20cm, sedangkan untuk kandang besi berukuran 50cm x 50cm x 50cm. Di dalam kandang, sediakan juga tempat bertengger sebanyak dua tangkai serta bahan sarang yang terbuat dari serutan kayu, rumput kering atau sobekan koran. Hal ini dikarenakan, indukan betina bisanya akan mencari bahan sarang untuk menghangatka telurnya.

Umur Indukan Lovebird

Umur indukan ini sebaiknya labih diperhatikan. Indukan lovebird yang masih muda sekitar umur 7-9 bulan akan sering menemukan kesulitan dalam penetasan telur. Jadi, pilihlah indukan lovebird yang sudah benar-benar matang untuk dijadikan indukan. Usia ideal indukan lovebir biasanya sekitar satu tahun atau lebih.

Proses pengeraman

Pada proses pengeraman, sebaiknya anda harus menaruh kandang lovebid di tempat yang cukup tenang agar tidak mengganggu indukan yang sedang mengerami telurnya. Proses pengeraman biasanya berlangsung sekitar 21 sampai 24 hari. Jika telur belum menetas sampai lebih dari 26 hari, maka kemungkinan besar telur tersebut mengalami gagal menetas.

BACA JUGA :  Tips Ternak Ikan Patin dengan Sistem Pen

Makanan untuk Indukan Setelah Telur Menetas

Makanan untuk indukan ini perlu diperhatikan, karena indukan lovebird akan melolohkan makanan yang dikonsumsinya kepada anak-anaknya. Proses meloloh ini biasanya dilalukan oleh indukan jantan. Untuk makanan indukan ini, anda bisa memberinya kangkung dan milet. Namun jika anda ingin mencoba makanan lain, anda bisa memberinya jewawut, kenari seed, biji sawi, jagung muda, sawi, toge, dan lain sebagainya.

Makanan untuk Anakan

Umur anakan yang bisa dipisahkan dengan indukan ketika sudah mencapai 11-15 hari. Saat dipisahkan nanti, anda harus memberikan makanan secara rutin kepada anakan. Untuk makanan anakan ini, anda bisa memberinya bubur bayi instant. Pemberian pakan anakan, dilakukan setiap 4 jam sekali agar anakan bisa tumbuh lebih sehat.

Itulah tadi Panduan Mudah Beternak Lovebird yang bisa anda coba sendiri dirumah Semoga informasi ini dapat beranfaat untuk anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *